Masih dalam rangka PSBB (pembatasan sosial berskala besar) bukan menjadi halangan bagi Sobatku dalam mewujudkan impian para penggunanya melalui program undian yang sempat ditunda karena penyebaran Covid-19.
Dengan tetap mematuhi aturan PSBB, Sobatku menggelar acara undian secara live streaming melalui akun media sosial instagram @Sobatku_id dan channel YouTube Sobatku_id pada tanggal 19 Mei 2020, mulai pukul 14.00 hingga selesai. Para pengguna Sobatku tetap bisa menyaksikan dan memenangkan undian walau tetap dirumah dan dalam keadaan yang aman.
Kegiatan pelaksanaan undian Sobatku tetap mematuhi aturan yang dianjurkan oleh pemerintah, di mana acara undian tersebut dilakukan dengan jumlah petugas yang terbatas dan memenuhi standar kesehatan.
Tabungan Online Sobatku, dari KSP Sahabat Mitra Sejati adalah salah satu produk koperasi yang memberikan layanan terbaik dan modern kepada anggota, dalam melakukan transaksi keuangan khususnya menabung. Kamu bisa menabung dengan mudah melalui smartphone tanpa perlu keluar rumah
Layaknya sebuah lembaga jasa keuangan berbentuk Koperasi yang maju bersama anggota, KSP Sahabat Mitra Sejati juga menjadikan seluruh pengguna Sobatku sebagai anggota dari KSP Sahabat Mitra Sejati tentunya dalam hal ini tetap mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dalam Anggaran Dasar dan Rumah Tangga KSP Sahabat Mitra Sejati yang berlaku.
Di era serba online saat ini, kegiatan menabung semakin dimudahkan dengan adanya tabungan online, yang merupakan salah satu inovasi untuk mendukung gerakan revolusi digital 4.0 yang dicanangkan oleh pemerintah. KSP Sahabat Mitra Sejati melakukan modernisasi melalui layanan koperasi digital berbasis aplikasi, agar dapat memberikan kemudahan bagi para anggota dalam menabung dan bertransaksi.
“Sobatku adalah produk yang dibuat untuk menjawab perkembangan financial technology (fintech). Dengan menonjolkan fitur nabung dan transaksi yang mudah, gratis dan praktis. Sobatku bertujuan memberikan fasilitas dan mengedukasi masyarakat mengenai tabungan online,” kata Digital Channel & Product Development KSP Sahabat Mitra Sejati Oktavia Laksmi, Sabtu (16/5/2020).
”Menabung bukan hanya sekedar menyimpan uang, tapi juga membuatkan investasi di masa depan, menariknya menabung di Sobatku tanpa biaya admin ataupun biaya bulanan,” jelasnya.
Aplikasi Sobatku memilki program undian yang dapat membantu mewujudkan impian kamu melalui program Undian bulanan dan Undian Grand Prize berhadiah utama uang tunai 100JT dan empat paket umrah untuk 4 pemenang. Selain hadiah Grand Prize berupa 100JT dan 4 Paket Umrah untuk 4 Pemenang, nominal hadiah yang bisa dimenangkan adalah ratusan hadiah berupa uang tunai sebesar 10jt, 5jt, 1jt, 500rb dan 100rb, yang diundi setiap bulan!
Pada acara undian yang dilakukan kali ini, akan ada pengundian Grand Prize ke-11, dan Hadiah Undian Jutawan Jawa Timur, Undian Bulanan Periode Poin Maret, serta Undian Periode Poin April. Total Hadiah Undian yang dibagikan adalah 445 Juta yang akan dilakukan secara Live Streaming melalui akun Instagram @Sobatku_id dan YouTube Sobatku_id.
Hadiah Program Jutawan Sobatku adalah hadiah tambahan bagi anggota dengan domisili tertentu, selain hadiah Undian Grand Prize. Sobatku memberikan satu paket Umrah tambahan, dan hadiah total puluhan juta rupiah, khusus bagi anggota, dan kali ini hadiah tambahan diberikan kepada anggota berdomisili Jawa Timur dengan total 101 hadiah.
Tidak hanya membagikan hadiah undian yang dilaksanakan setiap bulan sepanjang tahun, Sobatku juga mengedepankan fitur pembelian dan pembayaran seperti pembelian pulsa, token listrik, pembayaran PLN, PDAM, TV berbayar, layanan berbagi melalui fitur Sobat Peduli, simpanan berjangka, transaksi terjadwal, dan transfer group yang akan memudahkan kamu memberikan THR kepada sanak saudara walaupun sedang social distancing, menariknya lagi tabungan online ini sangat dimudahkan karena tanpa biaya bulanan.
Sobatku saat ini sudah meluncurkan Sobatku Premium khusus bagi pengguna Sobatku yang ingin memiliki saldo lebih besar. Hadirnya Sobatku Premium, diharapkan dapat meningkatkan minat anggota untuk menabung.
“Sobatku Premium menjawab keinginan masyarakat yang ingin menabung lebih mudah, dengan limit saldo yang lebih besar, aman dan nyaman. Pasti Sobatku Premium memiliki banyak manfaat dan banyak keuntungan yang akan diberikan oleh Sobatku bagi para penggunanya,” pungkas Oktavia.
.
Sumber : https://www.beritasatu.com/digital/554452/sobatku-adakan-undian-secara-live-streaming